LONDON – Pertarungan tinju kelas berat yang mempertemukan Anthony Joshua versus Robert Helenius bakal berlangsung di O2 Arena, Minggu (13/8/2023). Mantan pemegang sabuk juara WBA (Super), IBF, WBO, dan IBO itu sudah menyiapkan selebrasi yang bakal dilakukannya jika berhasil mengalahkan petinju dari Swedia tersebut. Joshua mengklaim bakal merayakan kemenangan atas Helenius dengan semangkuk sereal jika berhasil mengalahkan Helenius di O2 Arena. Tapi meskipun rasa kemenangan akan semanis sereal berlapis cokelat, namun ia tahu bahwa merealisasikan tujuan itu bukan sesuatu yang mudah. Apalagi saat ini popularitas Joshua mulai meredup dalam beberapa tahun terakhir. Situasi ini tentunya berbeda ketika ia berhasil melucuti sabuk juara Wladimir Klitschko pada 2017.
Saat itu, Joshua berhasil menyejajarkan namanya dengan bintang olahraga terbesar di Inggris. Tapi AJ tidak pernah merasa bahwa dialah yang paling dicintai publik. AJ menyadari bahwa publik akan mendukungnya ketika sabuk juara melingkari pinggangnya. Karena itu, dia akan selalu berusaha untuk melakukan yang terbaik di atas ring. “Saya tidak pernah menganggap itu tentang saya. ‘Oh, mereka mencintaiku’. Tidak, mereka hanya menyukai sabuk juara. Itu sebabnya, saya tidak percaya hype dan apa artinya semua itu. Sabuk akan selalu ada. Saya ingin mendapatkannya dan saya ingin melanjutkan,” tutur Joshua dikutip dari DailyStar, Sabtu (12/8/2023).