BolaRakyat – Ajang Copa America 2024 sudah memasuki babak final. Laga di partai puncak akan digelar di Stadion Hard Rock, Florida, Amerika Serikat, pada Senin 15 Juli 2024 pukul 07.00 WIB.
Dua tim yang lolos ke babak final Copa America 2024 pun sudah diketahui. Ada sang juara bertahan, Argentina, yang berhasil melesat ke babak final usai mengalahkan Kanada di semifinal dengan skor 2-0.
Kemudian, Kolombia menyusul langkah Argentina untuk melesat ke babak final Copa America 2024. Kepastian itu didapat usai Kolombia mengalahkan Uruguay dengan skor tipis 1-0 pada Kamis (11/7/2024) pagi WIB.
Jelang laga seru itu, penampilan Lionel Messi cs tentunya akan sangat dinantikan. Pasalnya, Argentina diketahui berstatus juara bertahan usai berhasil menyabet gelar juara di Copa America 2020 yang bergulir pada 2021.
Argentina Sebelumnya Juara
Argentina sukses keluar sebagai juara Copa America 2020 usai mengalahkan Brasil di babak final. Messi cs menang dengan skor 1-0 berkat gol semata wayang Angel Di Maria.
Dengan kondisi ini, Argentina tentu saja lebih diunggulkan dalam merebut gelar juara Copa America 2024. Tetapi, mereka tetap harus waspada dalam menghadapi Kolombia yang sejauh ini tampil tangguh di Copa America 2024.
Pada gelaran Copa America 2024, Kolombia tak terkalahkan. Di fase grup, mereka mengalahkan Paraguay dengan skor 2-1, lalu Kosta Rika dengan skor 3-0, kemudian berhasil menahan imbang Brasil dengan skor 1-1.
Melaju ke babak perempatfinal, Kolombia juga berhasil membantai Panama dengan skor 5-0. Tren positif mereka pun berlanjut ke babak semifinal dengan mengalahkan Uruguay yang diperkuat sederet pemain bintang, seperti Luis Suarez hingga Darwin Nunez, dengan skor 1-0.
Gol semata wayang Kolombia pada laga itu dicetak oleh Jefferson Lerma pada menit ke-39. Kolombia sukses mempertahankan keunggulannya, meski hanya bermain dengan 10 orang saja sejak akhir babak pertama karena Daniel Munoz dikartu merah wasit.
Kini, menarik menantikan laga Argentina vs Kolombia di final Copa America 2024. Akankah Argentina bisa kembali keluar sebagai kampiun? Ataukah Kolombia berhasil membuat kejutan?