BolaRakyat – Timnas U19 Indonesia berhasil melaju ke final Piala AFF U19 2024 usai menang 1-0 atas Malaysia di laga semifinal yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya, Sabtu (27/7/2024) malam.
Sang pahlawan kemenangan, Muhammad Alfharezzi Buffon, mencetak satu-satunya gol untuk Indonesia, meskipun dalam kondisi berbalut perban di kepalanya akibat insiden yang terjadi.
Kini, pelatih timnas U19 Indonesia Indra Sjafri terus menantikan update pemainnya yang langsung dibawa ke rumah sakit seusai laga.
Pemain Borneo FC itu mengalami masalah pada area mata, di pelipisnya, yang tidak sempat dijahit seusai terjadi insiden. Hal itulah yang membuatnya langsung dibawa ke rumah sakit untuk pengecekan dan penanganan lebih lanjut.
“Terkait cedera Buffon, saya tidak bisa memberikan respons langsung, separah apa cederanya, terus bagaimana penanganannya. Nanti kami baru mengetahui secara pasti,” ujar pelatih asal Sumatera Barat itu.
Hanya saja, ia mendapatkan laporan Muhammad Alfharezzi Buffon langsung dibawa ke rumah sakit untuk menjahit luka di bagian pelipis mata. “Dia ke rumah sakit untuk menjahit alis dia yang tadi tidak sempat dijahit,” katanya.
Indra Sjafri optimistis soal penanganan untuk pemainnya tersebut.
Hal ini sudah dilakukan pula sebelumnya ketika Welber Jardim cedera di laga terakhir babak penyisihan grup melawan Timor Leste yang langsung ditangani tim medis timnas Indonesia.
Penanganan Tepat
“Tim dokter kami canggih. Soalnya para pemain punya alat buat recovery satu, di tiap kamar ada alatnya. Terus juga alat fisioterapi kami yang cukup bagus,” kata mantan pelatih Bali United itu.
“Kemarin saat penanganan cedera, kami meyakinkan Welber dengan MRI. Hasil MRI menyatakan tidak ada masalah. Ssetelah itu dia yakin tidak cedera dan saya mengikutkan dia ke program untuk melawan Malaysia,” katanya.
Dengan kinerja tim dan alat medis yang men-support timnas U19 Indonesia, Indra Sjafri meyakini bila ada masalah cedera di tim bisa langsung mendapatkan penanganan yang tepat, termasuk Muhammad Alfharezzi Buffon. Ia berharap dalam kondisi baik sehingga bisa dipersiapkan untuk laga final Piala AFF U19 2024 melawan Thailand bersama pemain lainnya pada Senin (29/7/2024) malam.