Bolarakyat – Ragnar Oratmangoen sudah tak sabar bisa segera debut untuk Timnas Indonesia. Dia ingin mengukir debut manis saat melawan Vietnam. Ragnar kemungkinan besar bisa dimainkan saat Indonesia dijamu Vietnam di Stadion My Dinh, Selasa (26/3/2024). Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 itu kickoff pada pukul 19.00 WIB.
Pada 19 Maret 2024, Ragnar Oratmangoen disumpah menjadi Warga Negara Indonesia. Dia tak sendiri saat disumpah, ada juga Thom Haye.
Kedua pemain belum bisa bermain saat Indonesia mengalahkan Vietnam 1-0 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, pada tengah pekan lalu. Gol Egy Maulana Vikri yang menjadi penentu kemenangan Indonesia.mm
Proses administrasi pindah federasi dari Ragnar dan Haye masih diurus. Situs PSSI belum bisa memastikan kedua pemain bisa bermain di Hanoi.
Ragnar menegaskan bahwa dirinya ingin mengukir kenangan bagus bersama Timnas Indonesia di kandang Vietnam. Indonesia sudah tak menang di kandang Vietnam dalam 20 tahun. Terakhir kali Indonesia menang atas Vietnam pada 2004.
“Saya sangat senang, bangga bisa berada di sini. Saya harap saya bisa mendapatkan debut saya bersama Timnas di Vietnam. Insyaallah bisa menjadi kenangan yang indah untuk saya,” kata Ragnar di situs PSSI.
”Persiapannya berjalan baik, saya berusaha tetap bugar dan tidak sakit. Sejauh ini masih melakukan beberapa latihan fisik dan siap untuk menghadapi pertandingan (melawan Vietnam),” ujarnya. Sementara itu, terkait kekuatan Vietnam, Ragnar menilai skuad Golden Star Warrior merupakan salah satu tim yang tangguh. Hal itu menurutnya tampak saat Indonesia menjamu Vietnam di Stadion Utama Gelora Bung Karno kemarin.