Juventus Dapat Lampu Hijau untuk Transfer Kalvin Phillips

Bola Rakyat – Rumor ketertarikan Juventus terhadap Kalvin Phillips nampaknya bukan isapan jempol belaka. Si Nyonya Tua dilaporkan sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa gelandang Manchester City tersebut. Phillips memang diketahui akan cabut dari Etihad Stadium di musim dingin nanti. Ia mencari klub baru setelah ia tidak diberi jam bermain reguler oleh Pep Guardiola.

Phillips sendiri didekati banyak klub top Eropa saat ini. Salah satu klub yang dikabarkan berminat pada jasa sang gelandang adalah klub Serie A, Juventus. Dilansir Gazzetta Dello Sport, tim asal Turin itu dikabarkan benar-benar serius ingin memboyong Phillips. Mereka dikabarkan sudah mulai bergerak untuk mengamankan jasa sang pemain.

Read More

Ajukan Tawaran Untuk Kalvin Phillips

Menurut laporan tersebut, Juventus baru-baru ini menjalin komunikasi dengan Manchester City untuk transfer Phillips. Juventus berencana untuk meminjam sang gelandang terlebih dahulu. Mereka akan meminjam sang gelandang selama enam bulan dengan opsi pembelian permanen.

Tawaran itu dikabarkan sudah disampaikan ke meja Manchester City dan tim asal Turin itu sedang menunggu respon dari juara Inggris tersebut.

Buka Peluang

Menurut laporan itu, Juventus berpotensi besar untuk mengamankan jasa Phillips di musim dingin nanti. Manchester City dikabarkan enggan melepaskan Phillips ke klub rival baik di Premier League maupun di Liga Champions. Jadi Juventus yang musim ini tidak bermain di UCL dinilai klub yang cocok untuk sang gelandang.

Alhasil Manchester City saat ini menunggu tawaran konkret dari pihak Juventus untuk transfer sang gelandang di musim dingin nanti.

Laporan tersebut mengklaim bahwa Juventus punya alasan mengapa mereka berminat untuk mengamankan jasa Phillips di musim dingin nanti. Mereka memproyeksikan sang gelandang sebagai pengganti Paul Pogba yang baru-baru ini terjerat kasus doping.

Related posts

Leave a Reply