Bola Rakyat –Real Madrid menaklukkan tuan rumah Real Sociedad pada pekan ke-33 La Liga 2023/2024, Sabtu (27/4/2024). Madrid menang dengan skor tipis 1-0. Gol tunggal Madrid dicetak oleh Arda Guler. Gol penentu kemenangan Madrid itu lahir pada menit 29. Dan Gol tersebut membuat sang pemimpin klasemen semakin dekat dengan tangga juara. Arda Guler untuk pertama kalinya dipasang sebagai starter di La Liga. Pemain 19 tahun Turki itu mencetak gol kemenangan, tapi tidak tampil penuh. Dia bermain selama 68 menit sebelum digantikan Vinicius Junior.
Musim ini merupakan musim pertama Arda Guler di Madrid. Dia baru diberi kesempatan main selama 99 menit di La Liga. Namun, dalam 99 menit itu, dia sudah berhasil mengemas dua gol.
Arda Guler: 6 Laga, 2 Gol
Guler baru memainkan enam pertandingan bersama Madrid di La Liga. Menit bermainnya baru 99.
Akan tetapi, dengan kesempatan seminim itu, Guler masih sanggup mencetak dua gol.
Gol perdananya dicetak Guler ketika Madrid menang 4-0 menjamu Celta Vigo pada pekan ke-28. Waktu itu, dia bahkan tercatat cuma melalui satu menit waktu normal di atas lapangan.
Arda Guler 19 Tahun dan 61 Hari
Dengan membobol gawang Sociedad, Guler pun menjadi pemain termuda kedua yang pernah mencetak gol dalam penampilan pertamanya sebagai starter untuk Madrid di La Liga pada abad 21. Dia mencatatkannya di usia 19 tahun dan 61 hari.
Dia ‘menang’ atas Jude Bellingham (20 tahun dan 44 hari), cuma ‘kalah’ dari Rodrygo (18 tahun dan 294 hari).
Ini merupakan sebuah pencapaian yang cukup spesial. Ini juga bisa menjadi sumber kepercayaan diri Guler dalam menatap masa depannya.