Bola Rakyat – Manajer Burnley, Vincent Kompany, memberikan pujian bagi keberhasilan Mikel Arteta dalam memoles performa Arsenal sejak tahun 2019.
Burnley akan menghadapi pertandingan yang sangat sulit pada lanjutan pekan ke-12 Premier League. Pasalnya, mereka dijadwalkan akan tandang ke markas Arsenal di Emirates Stadium, Sabtu (11/11) malam WIB. Pertandingan ini sendiri memiliki makna yang spesial baginya. Hal ini karena ia akan menghadapi mantan pelatihnya saat masih berseragam Manchester City. Mikel Arteta sendiri sempat menjadi assisten pelatih Pep Guardiola pada tahun 2016 hingga 2019.
Kompany memberikan pujian bagi Arteta. Kompany menilai Arteta sukses memoles performa the Gunners dalam beberapa tahun terakhir. Ia juga mengklaim Arteta memiliki potensi menjadi salah satu pelatih terhebat di masa yang akan datang.
“Mereka adalah tim yang sangat lengkap, Anda dapat melihat perjalanan yang telah mereka lalui. Ini adalah tim yang kuat dan tangguh dengan kemampuan teknik yang hebat. Kecepatan dan dilatih dengan baik,” ujar Kompany seperti dilansir dari laman resmi klub.
“Mereka telah membangun sebuah tim yang kini menjadi salah satu tim terbaik di liga dan jangan lupakan bagaimana ia (Arteta) dinilai pada awal masa kerjanya di sana.”
“Sudah ada proyek yang direncanakan di sana sejak hari pertama dan dengan perpaduan yang baik antara kecerdasan, semangat dan ketangguhannya (Arteta), hal itu berjalan dengan baik untuk mereka.”
“Ketika dia masih melatih, dia masih bisa bergabung dalam sesi latihan dan kemudian dia sangat bersemangat, termotivasi dan berdedikasi untuk itu.”
“Dia memiliki peran besar di belakang layar untuk klub dan saya rasa tidak ada yang meragukan bahwa dia akan menjadi seorang manajer yang hebat.”