Kapan Terakhir Kali Arsenal Juara Premier League?

Arsenal bakal memulai Premier League 2024/2025 dengan optimisme yang tinggi

Bola Rakyat – Arsenal bakal memulai Premier League 2024/2025 dengan optimisme yang tinggi. Setelah meraih posisi kedua pada musim 2023/2024 lalu, The Gunners tentu ingin meningkatkan level mereka dengan menjadi juara.

Arsenal tampil sangat kompetitif pada musim 2024/2025 lalu. The Gunners bersaing dengan Man City hingga pekan terakhir. Pasukan Mikel Arteta hanya terpaut dua poin dari Man City pada klasemen akhir.

Read More

Arsenal menambah kekuatan untuk meraih gelar juara. Riccardo Calafiori dibeli dari Bologna. Selangkah lagi, Arsenal juga akan mendapatkan jasa Mikel Merino dari Real Sociedad. Arsenal boleh memimpikan gelar juara Premier League pada musim 2024/2025. Mereka punya skuad yang kompetitif. Lantas, apakah Bolaneters masih ingat, kapan Arsenal terakhir juara Premier League?

Penantian Arsenal Sudah Lebih Dari 20 Tahun

Terakhir kali Arsenal menjadi juara Premier League pada musim 2003/2004 lalu. Saat itu, The Gunners tampil sangat apik. Di bawah kendali Arsene Wenger sebagai manajer, Arsenal sangat kompetitif.

Thierry Henry jadi motor permainan The Gunners. Penyerang asal Prancis itu bikin 30 gol, sekaligus menobatkan dirinya sebagai top skor.

Setelah itu, Arsenal sulit mencapai level yang sama lagi. Arsenal bahkan cukup sering terasing dari persaingan empat besar. Lebih dari 20 tahun berlalu, Arsenal belum juara Premier League lagi.

“Satu-satunya hal yang dapat kami minta dari diri kami sendiri adalah menjadi versi terbaik dari diri kami sendiri dan memaksimalkan potensi itu. Sisanya tidak dalam kendali kami,” ucap Mikel Arteta pada awal musim 2024/2025 ini.

Daftar Juara Premier League

Berikut adalah daftar juara Premier League pada 10 musim terakhir:

2014-15: Chelsea
2015-16: Leicester City
2016-17: Chelsea
2017-18: Manchester City
2018-19: Manchester City
2019-20: Liverpool
2020-21: Manchester City
2021-22: Manchester City
2022-23: Manchester City
2023-24: Manchester City

Related posts

Leave a Reply